Prosedur Pengajuan Mata Kuliah Pilihan

Mata kuliah pilihan disediakan di semester III. Namun demikian mata kuliah pilihan ini dapat diambil sejak awal mulai dari semester I. Mata kuliah pilihan yang bisa dipilih adalah sebagai berikut:

Kode MKNama Mata KuliahDosen Pembimbing
  ADK306Evidence-based Kesehatan MasyarakatH. Sastrawan, SKM., PGradDipHealthAdm., MHA., PhD *)
Dr. Lalu Sulaiman, SKM., M.Kes
Dr. Saimi, SKM., M.Kes
ADK307Evidence-based Fasilitas pelayanan kesehatanDr. H. Menap, S.Kp., M.Kes *)
Dr. Ns. Sismulyanto, S.Kep., M.Kep., M.Kes,, MH.Kes

Persyaratan Memilih Mata Kuliah Pilihan

  1. Tercatat sebagai mahasiswa aktif pada saat pengajuan dilakukan
  2. Untuk mahasiswa semester III, mata kuliah pilihan harus sudah ada di KRS

Adapun prosedurnya adalah sebagai berikut:

  1. Pastikan anda telah membaca dan memahai pedoman mata kuliah pilihan yang sudah disediakan secara online.
  2. Mahasiswa harus memiliki ide / topik /penelitian yang sesuai dengan road map penelitian prodi S2 Adminkes
  3. Semua mahasiswa yang akan mengajukan mata kuliah pilihan harus mengisi formulir registrasi yang disediakan secara online
  4. Prodi akan mengeluarkan surat persetujuan pilihan mata kuliah dan dosen pendamping
  5. Setelah surat persetujuan ini diterima, mahasiswa ybs membuat profil penelitian atas namanya sendiri berdasarkan topik yang disetujui. Profil penelitian ini dikirim melalui form pengajuan profil mahasiswa yang disediakan secara online dan akan dipublikasi di website prodi s2 Adminkes. Contohnya bisa dilihat disini.
  6. Setelah profil ditampilkan, mahasiswa boleh mulai melakukan proses pembimbingan penelitian dan publikasi

Demikian prosedur pendaftaran mata kuliah pilihan untuk dipedomani